OrangeMagz.com – Jerawat memang bisa dikatakan musuh para kaum hawa, jerawat timbul karena penumpukan debu, kotoran, ditambah bakteri yang berkembang pada pori. Jerawat yang bisanya timbul berada di muka, namun tidak menutup kemungkinan jika akan timbul di area sekitaran hidung atau bahkan di dalam hidung.
“Kelenjar minyak terletak di seluruh tubuh, termasuk di sekitar dan di dalam hidung. Jika kelenjar minyak tersumbat, jerawat bisa berkembang,” jelas Joshua Zeichner, direktur riset klinis dan kosmetik di Mount Sinai Hospital mengutip dari Women’s Health (23/10).
Kehadiran jerawat yang tidak terlihat tapi sangat menggangu ini, sebeltulnya mempunyai penananganan yang tidak jauh beda dengan jerawat yang ada di wajah. Nah ini dia Sob, beberapa cara mengatasi jerawat di dalam hidung.
- Hindari Memencet Jerawat
Baik di dalam hidung atau pun di muka, sebaiknya tidak memencet jerawat. Karna dengan kita memencet jerawat akan memperbesar resiko infeksi bakteri, apalagi kalo memencetnya langsung menggunakan tangan nih, Sob. Meski tak nyaman, upayakan untuk tidak memencet jerawat. Ada baiknya mengunjungi dokter kulit jika jerawat semakin besar, hangat dan menimbulkan rasa sakit yang lebih hebat.
- Gunakan produk perawatan kulit dengan kandungan anti jerawat
“Jerawat di hidung atau bagian tubuh lain, salicylic acid membantu mengeringkan jerawat dan benzoyl proxide menurunkan tingkat bakteri untuk mengurangi peradangan,” ungkap Zeichner.
Semakin cepat jerawat di obati maka akan semakin cepat juga jerawat hilang. Namun, pastikan aplikasi obat jerawat tersebut hanya dilakukan bila jerawat berada di dekat bagian luar lubang hidung. Kalau jerawat tidak bisa dilihat atau bila lokasinya benar-benar jauh di dalam hidung, lebih baik konsultasi dengan dokter kulit ya, Sob.
- Kompres
Untuk mengurangi rasa tidak nyaman, kompres hidung dengan air hangat. mengompres bisa menggunakan kain atau kapas dan tempelkan pada bagian dalam hidung yang berjerawat. Mengutip dari Medical News Today, ulangi hingga tiga kali sehari selama 20 menit. Cara ini dapat membantu mengempeskan jerawat.
Nah itu dia Sob, beberapa cara yang bisa bantu menghilangkan jerawat di dalam hidung, Semoga membantu ya, Sob!
Penulis: Hariandini
Editor: Monica
Sumber: CNN Indonesia
Berikan Komentar: